Bagaimana Membuat Bahan Ajar yang Menarik untuk Kelas Daring?

Bagaimana Membuat Bahan Ajar yang Menarik untuk Kelas Daring?

Semakin menyenangkan proses belajar, semakin besar kemungkinan murid akan menyerap materi yang diajarkan. Di CoLearn, para Guru Juara kami memiliki beberapa trik untuk membuat setiap kelas menyenangkan, salah satunya dengan merancang bahan ajar yang menarik. Bagaimana para Guru Juara melakukannya? Yuk, simak tips dari Billy dan Risty di bawah ini!

Jaga Struktur Bahan Ajar Agar Konsisten

Murid akan lebih gampang menyerap pelajaran jika mereka familiar dengan struktur bahan ajar yang digunakan guru. Secara umum, bahan ajar yang ideal memiliki tiga bagian, yaitu warm-up (pemanasan), penjelasan konsep, dan brain break (istirahat otak). Gunakan struktur ini secara konsisten di setiap materi yang kita siapkan.

Buat Tampilan Presentasi dengan Visual yang Menarik

Menurut penelitian, semakin banyak panca indera murid yang terstimulasi selama proses belajar, maka semakin gampang murid menyerap materi. Maka dari itu, tidak cukup jika murid hanya mendengar penjelasan secara verbal dari guru saja. Suara guru idealnya didukung dengan visualisasi yang menarik, tidak hanya berisi teks, tetapi juga ilustrasi dengan berbagai warna.

Ilustrasi di bawah ini adalah contohnya. Tentu kita semua lebih suka melihat presentasi dengan gaya B, bukan?

Gunakan Analogi yang Mudah Dipahami

Trik ini secara khusus sangat bermanfaat diterapkan di pemodelan matematika. Jika soal cerita menggunakan analogi yang relatable dan dekat dengan keseharian murid, mereka akan lebih mudah memahami konsep, seperti contoh di bawah ini.

Manfaatkan Momentum

Saat guru selesai menjelaskan suatu konsep, manfaatkan momentum tersebut untuk langsung masuk ke latihan soal. Jika guru menjelaskan banyak konsep sekaligus sebelum latihan soal, dikhawatirkan murid akan lupa dengan konsep-konsep yang diajarkan di awal.

Selipkan Aktivitas Seru

Terakhir, tentunya jangan lupa menyelipkan aktivitas-aktivitas seru baik di awal, tengah, atau akhir bahan ajar. Aktivitas ini bisa berhubungan atau pun tidak berhubungan dengan materi yang sedang dipelajari. Untuk inspirasi aktivitas seru di kelas, simak artikel ini, ya!


Ritsy adalah Guru Juara Matematika yang sudah berpengalaman mengajar lebih dari 5 tahun. Lulusan Matematika dari Universitas Brawijaya ini pernah meraih prestasi juara 1 OSN tingkat Kota Palangka Raya. Kecintaannya pada Matematika juga membawanya menjadi Tim Soal di Pekan Matematika Nasional dan menjadi staf terbaik.

Copyright © PT IQ EDUKASI. Hak Cipta Dilindungi.

Neco Bathing