Video solusi : Waduk Jatiluhur adalah waduk terbesar di Indonesia. Selain berfungsi sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) dengan sistem limpasan terbesar di dunia, waduk tersebut berfungsi sebagai penyedia air irigasi untuk 242.000 ha sawah, air baku untuk minum, budi daya perikanan, dan pengendali banjir yang dikelola oleh Perum Jasa Tirta II. Oleh karena itu, ketinggian dan debit air yang ada di waduk tersebut sangat diperhatikan agar tidak timbul hal-hal yang tidak diinginkan. Batas-batas waspada ketinggian maksimum Jatiluhur adalah 110 m dan ketinggian minimum adalah 75 m. Jika batas-batas tersebut dinyatakan dengan pertidaksamaan nilai mutlak |x-a/2|<=b, tentukan nilai a dan b.