Video solusi : Gunung Sinabung yang terletak di Kabupaten Karo, Sumatera Utara meletus sebanyak dua kali dengan interval waktu pendek pada hari Senin (10/08/2020). Waktu kemunculan dua letusan Gunung Sinabung tersebut hanya terpaut satu jam. Ketika erupsi itu berlangsung, kolom abu teramati berwarna kelabu hingga cokelat. Arah gerak abu vulkanik saat itu menuju ke arah timur dengan intensitas sedang hingga tebal. Tim Reaksi Cepat BPBD Karo mulai mendirikan posko dan dapur umum untuk mengantisipasi kebutuhan masyarakat. Selain itu, BPBD Karo menggerakkan 6 unit mobil tanki air dan 1 unit water-canon untuk membersihkan abu vulkanik yang menutupi jalan atau fasilitas umum.
Masker pun didistribusikan ke masyarakat terdampak. Pemerintah Kabupaten Karo telah memberikan imbauan kepada warga setempat untuk tetap berada di dalam rumah.
Berdasarkan informasi pada artikel tersebut, dapat disimpulkan bahwa Gunung Sinabung berada dalam status...