Pertanyaan seputar CoLearn
Apa yang dimaksud dengan himpunan?
Himpunan adalah kumpulan objek yang terdefinisi dengan jelas. Objek tersebut ditulis dalam notasi matematika dengan kurung kurawal.
Apa yang dimaksud dengan himpunan bagian?
Misal, diberikan Himpunan A. Subset A atau himpunan bagian A adalah himpunan yang semua anggotanya juga anggota dari himpunan
A Contoh: A = {1, 2} maka himpunan bagiannya adalah {}, {1}, {2}, {1, 2}.
Apa yang dimaksud dengan himpunan kosong?
Suatu himpunan yang tidak memiliki anggota dikarenakan tidak ada objek yang memenuhi definisi yang dijelaskan pada Definisi didalam Himpunan tersebut.
Contoh: Himpunan nama manusia yang bermata 10 dan berkaki 10, karena di dunia ini tidak ada manusia yang memiliki mata 10 maka himpunan tersebut kosong.
Apa yang dimaksud dengan himpunan semesta?
Himpunan semesta adalah suatu himpunan yang berisikan semua anggota atau objek dalam suatu pembahasan atau pembicaraan.
Apa lambang himpunan bagian?
Himpunan A himpunan bagian (subset) dari Himpunan B dinotasikan dengan A c B.
Apa yang dimaksud dengan himpunan komplemen?
Himpunan komplemen adalah himpunan yang anggotanya berisikan semua anggota himpunan semesta selain himpunan yang dibicarakan.
Bagaimana cara menghitung himpunan?
Himpunan biasanya dihitung dengan banyaknya anggota dan banyaknya himpunan bagiannya.
Contoh: A = {kucing, ayam, tikus} maka n(A) = 3, n(A) = banyak anggota himpunan
Untuk menghitung himpunan bagian dapat menggunakan rumus 2^N(A), maka banyak himpunan bagian dari A adalah 2^3=8.
Apa yang dimaksud dengan anggota himpunan?
Anggota himpunan merupakan objek yang disebutkan pada suatu himpunan.
Contoh: A = {1, 2, 3} maka 1, 2, dan 3 ini merupakan anggota - anggota dari himpunan A
Apa yang dimaksud dengan komplemen?
Komplemen adalah suatu notasi untuk menghimpun anggota - anggota himpunan semesta selain himpunan yang dikomplemenkan. Misal komplemen dari himpunan A, merupakan himpunan yang anggotanya himpunan semesta selain himpunan A.
Contoh: S = {1, 2, 3, 4, 5} dan A = {2, 3, 5} maka A^C={1,4}
Apa saja operasi pada himpunan?
Operasi pada himpunan meliputi irisan/intersection (∩), gabungan/union (∪) , selisih ( - ), komplemen (A^C) penjumlahan, dan perkalian.
Apa itu notasi himpunan?
Notasi himpunan merupakan simbol pada suatu himpunan, biasanya berupa huruf kapital dan anggotanya ditulis dalam kurung kurawal.
Contoh : himpunan bilangan ganjil kurang dari 5. Notasi himpunan bisa kita tulis A = {x|x < 5, x e bilangan ganjil} atau A = {1, 3}
Apa itu diagram venn?
Diagram venn adalah suatu diagram yang menampilkan data pada suatu himpunan serta hubungan antar himpunan tersebut. Di dalam diagram venn sendiri terdapat: himpunan semesta; daerah yang merupakan suatu himpunan dari A saja, B saja, A dan B, serta bukan A dan bukan B.
Apa yang dimaksud dengan irisan?
Irisan atau intersection adalah suatu himpunan yang merupakan bagian dari kedua baik himpunan A dan himpunan B.
Contoh: A = {1, 2, 3} dan B = {2, 3, 5}, maka A n B = {2, 3}
Bagaimana cara membuat diagram venn?
- Mengetahui data dari suatu himpunan yang akan ditampilan dan dibandingkan serta korelasi antara kedua himpunan tersebut ,
- Menggambar diagram, biasanya himpunan semesta digambarkan dengan bentuk persegi panjang dan setiap himpunan digambarkan dengan lingkaran,
- Memberi label data pada setiap daerah himpunan dalam lingkaran.
Apa lambang irisan dan gabungan?
Irisan dilambangkan dengan n sedangkan gabungan dilambangkan dengan u
Apa yang dimaksud dengan himpunan gabungan?
Himpunan gabungan ( ∪ ) adalah suatu himpunan yang merupakan gabungan dari kedua himpunan A dan himpunan B.
Contoh: A = {1, 2, 3} dan B = {4, 5, 6}, maka A u B = {1, 2, 3, 4, 5, 6}
Bagaimana cara menyatakan himpunan?
Cara menyatakan himpunan dapat dilakukan dengan menggunakan notasi himpunan. Notasi himpunan merupakan simbol pada suatu himpunan, biasanya berupa huruf kapital dan anggotanya ditulis dalam kurung kurawal.
Apa itu himpunan universal?
Himpunan universal yang disebut juga dengan himpunan semesta adalah himpunan yang berisikan semua data. Himpunan universal dilambangkan dengan simbol “S”
Sukses nggak pernah instan. Latihan topik lain, yuk!
12 SMA
11 SMA
10 SMA
- Fungsi
- Trigonometri
- Skalar dan vektor serta operasi aljabar vektor
- Logika Matematika
- Persamaan Dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel Wajib
- Pertidaksamaan Rasional Dan Irasional Satu Variabel
- Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel
- Sistem Pertidaksamaan Dua Variabel
- Sistem Persamaan Linier Dua Variabel
- Sistem Pertidaksamaan Linier Dua Variabel
- Grafik, Persamaan, Dan Pertidaksamaan Eksponen Dan Logaritma
9 SMP
8 SMP
7 SMP
6 SD
5 SD
4 SD
12 SMA
11 SMA
- Hukum Termodinamika
- Ciri-Ciri Gelombang Mekanik
- Gelombang Berjalan dan Gelombang Stasioner
- Gelombang Bunyi
- Gelombang Cahaya
- Alat-Alat Optik
- Gejala Pemanasan Global
- Alternatif Solusi
- Keseimbangan Dan Dinamika Rotasi
- Elastisitas Dan Hukum Hooke
- Fluida Statik
- Fluida Dinamik
- Suhu, Kalor Dan Perpindahan Kalor
- Teori Kinetik Gas
10 SMA
9 SMP
8 SMP
7 SMP
12 SMA
11 SMA
10 SMA
- Larutan Elektrolit dan Larutan Non-Elektrolit
- Reaksi Reduksi dan Oksidasi serta Tata Nama Senyawa
- Hukum-Hukum Dasar Kimia dan Stoikiometri
- Metode Ilmiah, Hakikat Ilmu Kimia, Keselamatan dan Keamanan Kimia di Laboratorium, serta Peran Kimia dalam Kehidupan
- Struktur Atom Dan Tabel Periodik
- Ikatan Kimia, Bentuk Molekul, Dan Interaksi Antarmolekul